
AmazingBorneo. Kalimantan Barat adalah salah 1 Provinsi yang berada dikepulauan Kalimantan Atau biasa Disebut Borneo land.
Kalimantan Barat memiliki luas 146.807 km² (7,53% luas Indonesia), menjadikannya provinsi terluas keempat setelah Papua, Kalimantan Timur dan Kalimantan Tengah.
Daerah Kalimantan Barat termasuk salah satu daerah yang dijuluki provinsi “Seribu Sungai”. karena Secara Geografis Kalimantan Barat Memiliki banyak Sungai-sungai Besar dan Anak Sungainya.
nah oleh karena Itu Kalimantan barat tentu saja Memiliki Banyak Spot-Spot Wisata Menakjubkan lainnya.
berikut kami akan menyajikan 6 Wisata Menakjubkan yang wajib kamu datangi saat berada di Kalimantan Barat.
1. Sungai Kapuas

Sumber Foto: http://www.mf-abdullah.com/2016/09/pontianak-kota-wisata-paling-menarik-di-indonesia.html
Sungai Kapuas adalah Sungai Terpanjang diindonesia dengan Lebih dari 1.143 km.
Membentang dari Kota Pontianak Hingga Sampai membelah Wilayah kalimantan barat sampai ke Ujung Utara putussibau.
Sungai Kapuas menjadi Sumber Kehidupan bagi kehidupan masyarakat (terutama suku Dayak dan Melayu yang hidup di sepanjang aliran sungai.
Sebagai sarana transportasi yang murah, Sungai Kapuas dapat menghubungkan daerah satu ke daerah lain di wilayah Kalimantan Barat.
nah untuk Menikmati keindahan Sungai Kapuas Teman-teman dapat melakukannya saat baru tiba di Kalimantan Barat yakni di Kota Pontianak
Dilokasi Taman Alun-Alun Kapuas Kota Pontianak Disana Disediakan kapal wisata yang terparkir, atau di Cafe Serasan, Pontianak Timur.
Kapal wisata tersebut akan membawa mengarungi keindahan kota Pontianak dengan rute Taman Alun Kapuas melewati masjid Jami Sultan Syarif Abburrahman Alkadri, jembatan Kapuas satu hingga Cafe Serasan. Tarif Kapal wisata sungai Kapuas ini sekitar IDR 10.000.
2. Pulau Lemukutan

Wisata Pulau Lemukutan, Pesona Pulau Lemukutan
yang kedua adalah Pulau Lemukutan, terletak di Kabupaten Sungai Raya kepulauan dan berbatasan Langsung dengan Kota Singkawang.
Pulau Lemukutan memiliki Spot wisata Yang menakjubkan, dimana Wisata Bawah airnya Sangat Indah dan bagus.
untuk kamu yang Hobi Diving Pulau lemukutan adalah Tempat yang tepat saat Kamu berwisata kekalimantan barat.
banyak turis Lokal maupun Luar kalimantan Sering datang kesini untuk menikmati panorama Alamnya, teman-teman bisa langsung menikmati Sunset dan Sunrise dengan Spot yang berbeda.
Untuk pergi Kesana juga sudah cukup Mudah dan Gampang karena Kami sudah mempunyai paket Tour tersendiri dan tentunya Aman dikantong Teman-teman Semua.
Cukup Klik Link disini
3. Pantai Temajuk

Sumber Foto : http://bisniswisata.co.id/kalbar-kembangkan-dua-wisata-bahari-anyar/
Selanjutnya adalah Pantai Temajuk, ya terkenal karena Adanya Tempat Konservasi Penyu, tempat ini merupakan Kawasan Wisata yang wajib teman-teman Kunjungi.
terletak Di Kabupaten Sambas dan berada di ujung Ekor Borneo sehingga Berbatasan Langsung dengan Negara Malaysia sehingga pantai ini memiliki Potensi besar untuk dikembangkan.
Pantai Temajuk berada di lokasi yang mempunyai potensi besar untuk didatangi wisatawan mancanegara
dan ketika datang dimusim Penyu bertelur teman-teman bisa langsung menyaksikannya, disini juga terdapat tempat konservasi Penyu.
4. Riam Merasap

Sumber Foto : https://www.youtube.com/watch?v=lTENXHSQfcc
yang keempat adalah tempat Wisata Riam Merasap, terletak Dikabupaten bengkayang, Spot Wisata Riam merasap menawarkan Pemandangan Air Terjun yang Menakjubkan dimana kita bisa menikmati pemandangannya dan keindahannya.
tidak dibutuhkan waktu yang lama karena hanya memerlukan waktu perjalanan sekitar -+ 4Jam perjalanan dari ibukota pontianak teman-teman bisa mengaksesnya melalui transportasi darat.

Sumber Foto : https://www.traveluxion.web.id/air-terjun-jugan-tempat-wisata-alam-di-bengkayang-menarik-untuk-liburan/
diatas Riam merasap Teman-teman bisa juga menikmati Riam jugan karena berdekatan dengan Riam Merasap sehingga memudahkan teman-teman untuk mengunjungi.
5. Bukit Kelam

Sumber Foto : https://www.vebma.com/wisata/bukit-kelam-wisata-sintang-yang-wajib-untuk-dikunjungi/4843
selanjutnya adalah Bukit Kelam, Bukit yang terletak dikabupaten Sintang ini menawarkan Pemandangan Batu Besar dan tahukah teman-teman Semua bahwa Bukit kelam dikenal didunia sebagai salah satu batu terbesar didunia.
menurut teori Bukit Kelam adalah sebuah batu meteor yang jatuh jutaan tahun lalu. Hal ini diperkuat dengan kontur tanah menuju Bukit Kelam dari arah Sintang yang bergelombang seakan dijatuhkan dari atas Bumi.
sungguh pemandangan Alam yang menakjubkan dan bisa teman-teman saksikan Dari atas puncak bukit ini, terlihat kota Sintang dan hutan yang terhampar luas. Untuk mendaki sampai puncak, di Bukit Kelam ini sudah dibangun tangga untuk mempermudah pendakian.
6. Danau Sentarum

SUmber Foto : https://www.indo-kaya.com/2016/11/wisata-unik-di-danau-sentarum.html
Taman Nasional Danau Sentarum (TNDS) merupakan salah satu surga tersembunyi lainnya yang berada di Kalimantan Barat.
Untuk menuju ke Danau Sentarum ini benar-benar menguras tenaga dan dompet, karena untuk bisa mencapai Danau Sentarum, dibutuhkan waktu 14 jam dari Kota Pontianak untuk perjalanan darat dan air dengan rute Pontianak-Sintang-Semitau.
mungkin waktu yang dihabiskan lumayan Lama tapi keindahan yang ditawarkan di danau ini akan membuat teman-teman melupakan kepenatan yang dirasakan.
Danau Sentarum adalah salah satu sungai yang terpanjang di Indonesia. Namun Taman Nasional Danau Sentarum ini memiliki luas 1.320 km² dan juga merupakan lahan terbesar di Asia, di dalamnya terdapat berjuta jenis flora dan fauna.
Jika teman-teman memiliki tujuan Wisata yang lainnya bisa menghubungi Mimin dibawah ini
Mungkin Mimin bisa bantu segala sesuatunya sehingga teman-teman lebih Enjoy dengan Liburannya
Amazing Borneo:
- Derawan
- Tanjung Puting
- Lemukutan Island
- Randayan Island
- Kuching
- Kinabalu
- Tawau
- OutBond dan Gathering
Marketing :
- Call : +62811 569 5100
- Wa : +62896 9320 4727
- Instagram : @Amazingborneo.id
- Facebook: Amazing Borneo Indonesia
Tinggalkan Balasan