
6 Informasi Penting Seputar Maratua Paradise Resort yang menjadikan Anda tertarik untuk menginap didalamnya. Siapa yang tidak kenal dengan pulau Maratua. Pulau ini menjadi salah satu pulau dari 31 pulau yang ada di Kepulauan Derawan. Pada pembahasan sebelumnya kita telah membahas terkait Pulau Derawan, kabupaten Berau, Kalimantan Tmur.
Rata-rata pulau yang ada di Kepulauan Derawan memiliki pemandangan yang eksotis, termasuk pulau Maratua sendiri. Pulau ini memiliki panorama yang menyejukkan mata, meskipun begitu pulau ini memiliki penghuni yang jumlahnya ribuan orang, yaitu sekitar 3.000 lebih jiwa.
Letak Pulau Maratua senndiri berada di Laut Sulawesi, yang mana berbatasan langsung dengan Filipina dan Malaysia. Didalam Pulau ini terbagi atas 4 kampung, yaitu kampung Tanjung Harapan, Teluk Alulu, Bohesilian dan Payung-Payung. Jika berdasarkan rute, pulau Maratua adalah pulau terakhir yang dikunjungi wisatawan di Kepulauan Derawan.
Ketika sampai di pulau Maratua, Anda harus mencari penginapan untuk menaruh barang bawaan Anda. Sekaligus beristirahat sejenak untuk melepas lelah setelah perjalanan yang cukup jauh. Salah satu pilihan untuk menginap rekomendasi dari kami adalah Maratua Paradise Resort.
Tempat penginapan ini memiliki keeksotisan yang akan menjadikan waktu berlibur Anda di Maratua tidak hanya berkualitas tetapi juga menarik. Untuk sampai ke tempat ini rombongan harus menyewa motor meyusuri jalan sekitar 15 menit. Nah ada 6 informasi penting terkait Maratua Paradise Resort yang akan kami bahas dalam artikel ini.
6 Informasi Penting Tentang Maratua Paradise Resort yang Wajib Anda Ketahui
Mencari penginapan dengan kualitas fasilitas yang memadai dan pelayanan yang baik di Maratua, akan Anda dapatkan bila menginap di Paradise Resort di Maratua. Jika Anda menginap disini, dapat kami pastikan jika Anda akan berdecak kagum dan memiliki pengalaman paling menarik yang tak pernah Anda dapatkan di penginapan sebelumnya.
Maratua Paradise Resort meruupakan resort milik warga negara kebangsaan Malaysia. Tempat ini sengaja dibangun diatas pasir putih yang membentang luas sehingga menyuguhkan pemandangan laut yang indah. Berikut adalah 6 informasi penting tentang tempat ini yang wajib Anda ketahui.
- Anda dapat menikmati sunset dari di Paradise Resort ini.
Melihat matahari mulai terbenam merupakan fenomena yang setiap hari terjadi tetapi tak semua orang bisa menikmati. Resort ini begitu indah dengan pemandangan terbenamnya sang surya. Nah dengan menginap di Paradise Resort Anda bisa dapatkan pengalamaan mengesankkan ini.
- Anda bisa bermain dengan kawanan penyu secara langsung
Menginap di paradise resort ini tidak hanya menikmati pemandangannya, fasilitasnya, maupun good servicenya. Tetapi Anda akan dibawa dan tertarik dengan jernihnya air dermaga yang didalamnya terdapat kawanan penyu. Anda bisa berenang seecara langsung dengan penyu-penyu itu.
- Tempat penginapan ini paling dekat dari berau dan tarakan. Akses yang ditempuh untuk ke tempat pennginapan ini cukup mudah. Sehingga kami merekomendasikan tempat ini untuk menjadi tempat penginapan terbaik Anda.
- Air dermaga yang sangat jernih
Anda ingin melihat pemandangan laut yang mempesona dengan birunya air laut dan cerahnya cuaca. Datanglah kesini ketika musim kemarau, Anda akan mendapatkan pemandangan yang eksotis tersebut.
- Fasilitas kamar yang memadai, terdapat AC yang menjadikan Anda tetap merasa sejuk sehingga waktu istirahat Anda berkualitas.
- Harga yang terjangkau dengan fasilitas memadai dan pelayanan makan tiga kali sehari.
Demikianlah informasi penting tentang Maratua Paradise Resort yang harus Anda ketahui. Semoga apa yang tertulis diatas bermanfaat bagi Anda semua.
Informasi lebih lanjut untuk trip Derawan dan Maratua
Sialahkan hubungi :
Telfon : 0811 569 5100
Whatsapp : 0896 9320 4727
IG : Amazingborneo.id
0
Tinggalkan Balasan